Wako Agung Nugroho Instruksikan Dinsos Bantu Korban Penjambretan Anak Penjaga Dagangan

Wako Agung Nugroho Instruksikan Dinsos Bantu Korban Penjambretan Anak Penjaga Dagangan
Dinsos Pekanbaru Bantu Korban Penjambretan Anak Penjaga Daganga.

PEKANBARU (RA) - Wali Kota Pekanbaru, H. Agung Nugroho, langsung menginstruksikan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru untuk turun tangan membantu korban penjambretan yang menimpa seorang anak di Jalan Parit Indah, Kecamatan Bukit Raya. 

Anak tersebut diketahui menjadi korban saat menjaga dagangan orang tuanya.

Menindaklanjuti arahan Wali Kota, Kepala Dinas Sosial Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, bersama jajaran, perwakilan Satpol PP dan Satreskrim Polsek Bukit Raya, turun langsung ke lokasi kejadian pada Rabu (15/10/2025). 

Dalam kunjungannya, tim menyerahkan tali asih kepada korban sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru.

"Kami hadir atas arahan Bapak Wali Kota untuk memastikan korban dan keluarganya mendapat perhatian. Ini bukan sekadar bantuan, tapi juga bentuk empati dari pemerintah," ujar Zulfahmi.

Selain memberikan bantuan, tim Dinsos juga memberikan edukasi kepada orang tua korban agar lebih berhati-hati saat berjualan di pinggir jalan.

"Kami berharap orang tua bisa memilih lokasi yang lebih aman dan ramai agar kejadian serupa tak terulang," tambahnya.

Peristiwa penjambretan itu sendiri terjadi pada Selasa sore (14/10/2025). Saat korban sedang menjaga lapak dagangan orang tuanya, pelaku berpura-pura ingin berbelanja sebelum akhirnya merampas smartphone milik korban dan kabur.

Hingga kini, aparat kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut dan memburu pelaku yang berhasil melarikan diri. 

Sementara itu, Pemko Pekanbaru mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap berbagai modus kejahatan jalanan, terutama di kawasan padat aktivitas seperti Jalan Parit Indah.

"Wali Kota juga menegaskan, kami akan terus berkoordinasi dengan aparat keamanan agar kejadian seperti ini bisa diminimalisir," tutup Zulfahmi.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index